Persis Solo Dihajar Dewa United, Milomir Seslija Beberkan Kesalahan Anak Asuhnya

Persis Solo Dihajar Dewa United, Milomir Seslija Beberkan Kesalahan Anak Asuhnya
Striker Persis Solo, Kodai Tanaka saat menghadapi Dewa United pada laga pekan ke-15 BRI Super League 2025/2026, Sabtu (20/12/2025). © Sambernyawa.com/Istimewa

SAMBERNYAWA.COM – Juru taktik Persis Solo, Milomir Seslija, membeberkan sejumlah kesalahan krusial yang dilakukan para pemainnya saat menghadapi Dewa United pada laga pekan ke-15 BRI Super League 2025/2026. Kekeliruan-kekeliruan tersebut dinilai menjadi faktor utama di balik kekalahan telak yang dialami Laskar Sambernyawa.

Bertanding di Stadion Internasional Banten, Banten, Sabtu (20/12/2025) sore WIB, Laskar Sambernyawa tak mampu membendung agresivitas tuan rumah dan akhirnya harus menyerah dengan skor mencolok 1-5. 

Baca Juga: Penunjukan Milomir Seslija Kekecewaan Fans dan Suporter, Statistik di Klub Sebelumnya Kurang Mentereng

Dalam evaluasinya, Milo—sapaan Milomir Seslija—memberi perhatian khusus terhadap dua momen gol bunuh diri yang lahir dari kesalahan Kodai Tanaka pada menit ke-18 serta Zanadin Fariz di menit ke-83. 

“Saya pikir kami membukan pertandingan ini dengan sangat baik dan rencana yang kami siapkan sudah mulai bekerja. Namun, melakukan kesalahan dengan dua gol bunuh diri, ini adalah sesuatu yang tidak lazim di sepak bola,” kata Milo seusai laga, Sabtu (20/12/2025).

“Saya tahu ini sangat sulit. Tentu saja kami harus memperbaiki banyak hal. Kami harus tetap bersatu bersama-sama. Saya akan berusaha untuk mencari solusi. Para pemain juga harus bisa mulai berkembang,” tambahnya.

Leave a comment