
3. Sho Yamamoto
Salah satu pemain asing yang tampil paling konsisten bersama Persis Solo pada musim ini ialah Sho Yamamoto. Jika dibandingkan nama-nama lainnya, amunisi impor asal Jepang ini punya peran yang amat krusial.
Sho adalah tipe pemain yang bisa menjalankan peran apa pun sesuai kebutuhan. Memang posisi aslinya sebagai winger kiri, tetapi dia mampu menjalankan tugas dengan cukup baik ketika diberi peran yang berbeda.
Sepanjang musim, pemain berusia 28 tahun itu selalu jadi starter dan bermain penuh selama 19 laga. Ia hanya sekali absen, tepatnya pada pekan ke-16 melawan Dewa United. Pada laga terakhir, ia juga berhasil mengukir assist lewat eksekusi bola mati.
4. Moussa Sidibe
Hadirnya Moussa Sidibe tentu memberi harapan baru di lini depan Laskar Sambernyawa. Setelah absen cukup lama karena cedera, winger asal Mali itu kembali diterjunkan Ong Kim Swee pada laga terakhir menghadapi Persija.
Baca Juga: Eduardo Kunde Alami Cedera, Tim Dokter Persis Jadwalkan Pemeriksaan MRI
Memang, menit bermain yang diperoleh masih sangat minim. Seiring berjalannya waktu, kondisi kebugaran Moussa diharapkan bisa kembali seperti semula. Bagaimanapun juga, dia adalah amunisi berbahaya yang andal.
Apalagi, dia masih berstatus sebagai penyumbang gol dan assis terbanyak pada BRI Liga 1 2024/2025. Dari 15 penampilan, pemain berusia 30 tahun itu sudah mencetak empat gol dan empat assist. (**)
Baca berita Sambernyawa.com lainnya di Google News