Delapan Klub Terbaik Bertarung di Tempat Netral

Delapan klub terbaik yang lolos ke babak 8 besar Liga 2 2021, akan kembali bersaing pekan depan. Rencananya, pertandingan akan digelar di tempat netral.

“Babak 8 besar akan digelar di tempat netral, tidak ada tim tuan rumah,” ungkap Sekjen PSSI Yunus Nusi dikutip dari laman Liga Indonesia Baru.

Yunus menyebut, lokasi digelarnya babak 8 besar masih tetap akan memprioritaskan Pulau Jawa sebagai venue utama. Akan tetapi, tidak ada satupun tim dari Pulau Jawa yang akan menjadi tuan rumah.

Di lain sisi, terkait jadwal kapan digelarnya babak 8 besar, hingga kini baik PSSI maupun PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi masih belum menentukan.

PSSI dan LIB masih akan berkoordinasi dengan Pemerintah terkait rencana penetapan kembali PPKM Level 3 menjelang libur Natal dan Tahun Baru, yang tentu akan berpengaruh terhadap jadwal babak 8 besar.

Yunus berharap kepastian jadwal bergulirnya babak 8 besar bisa diputuskan segera. “Minggu depan kemungkinan baru ada kepastian,” katanya.

(Isnu Haryanto/ Foto: LIB)

Leave a comment

Sign Up Now

Become a member of our online community and get tickets to upcoming matches or sports events faster!