Muhammad Riyandi Siap Hadapi Laga Derby Mataram Kontra PSIM

Muhammad Riyandi berharap Dukungan Suporter Persis Solo

Situasi ini diakui Riyandi memang memberikan tekanan tersendiri bagi mental pemain. Namun, menyadari bahwa mereka akan tampil di hadapan suporternya sendiri, Laskar Sambernyawa ingin tampil penuh semangat dan percaya diri.

“Secara mental, pemain memang agak sedikit tertekan. Akan tetapi, karena kami bermain di kandang dan mendapatkan dukungan dari suporter, yang pasti kami sesama pemain akan saling mendukung dan merangkul,” ucap Riyandi.

Soal kekuatan Laskar Mataram, mantan kiper Barito Putera itu tidak ingin fokus dengan satu atau dua pemain yang harus diwaspadai. Sebab, menurut dia, setiap pemain lawan bisa punya potensi untuk merepotkan.

“Yang pasti, semua pemain lawan harus kami waspadai. Enggak ada satu atau dua pemain yang berbahaya. Semuanya bisa berbahaya. Oleh karena itu, kami harus bisa mengantisipasi semuanya,” kata dia.

“Kami harus bisa mengantisipasi semua serangan-serangan mereka ya. Jadi, komunikasi antarpemain semuanya harus baik dan berjalan maksimal, agar kami bisa mengantisipasi semua ancaman,” imbuhnya.

Baca Juga: Peter de Roo Ungkap Kunci Penting agar Persis Mampu Lumpuhkan Persebaya

Laga Derby Mataram ini menjadi pertemuan pertama bagi Persis Solo dan PSIM Yogyakarta di kasta tertinggi. Sebab, terakhir kali bersua, keduanya masih sama-sama berjuang di kasta kedua untuk meraih tiket promosi.

Dalam empat laga terakhir, Persis bisa menang dua kali atas PSIM, tepatnya pada Liga 2 2019. Sedangkan satu laga lainnya berakhir imbang (0-0), dan satu sisanya berujung dengan kemenangan Laskar Mataram (0-1).

Baca berita Sambernyawa.com lainnya di Google News

Leave a comment